⏪ Soal Sebelumnya Daftar Soal Soal Selanjutnya ⏩

Soal No.36 Literasi Bahasa Indonesia

TKPA SBMPTN 2018

Teks A

(1) Perhelatan Forum SS kembali digelar di Kuala Lumpur Convention Centre, Malaysia (2) Acara ini bertujuan memperkenalkan produk terbaru SS yang dipasarkan di Asia Tenggara. (3) SS telah menjadi brand dengan pertumbuhan yang cepat di kategori aplikasi rumah tangga dan ponsel pintar. (4) SS memantau keinginan konsumen untuk menghadirkan produk-produk yang memudahkan kehidupan manusia. (5) Produk SS yang hadir di tahun ini semuanya terkoneksi. (6) Produk-produk tersebut membangun ekosistem yang mampu menghubungkan produk melalui jaringan internet.

 

Teks B

(1) Peserta forum diajak ke ruang pameran tempat seluruh amunisi SS menampilkan produk unggulan. (2) Salah satu produk yang mendapat sorotan adalah kulkas canggih. (3) Kulkas yang diotaki oleh sistem operasi Android ini mampu mengakomodasi kebutuhan keluarga dengan cara modern. (4) Selain itu, ada pula televisi terbaru yang dilengkapi dengan teknologi Quantum Dot. (5) Teknologi ini diklaim menawarkan kualitas gambar realistis dengan desain yang semakin menawan. (6) Perangkat lainnya adalah mesin cuci generasi terbaru yang dapat dikontrol lewat perangkat ponsel.

 

Informasi manakah yang terdapat pada Teks A, tetapi tidak terdapat pada Teks B?

A. Forum SS di Kuala Lumpur Convention Center.

B. Kulkas canggih dengan sistem operasi Android.

C. Mesin cuci yang dikontrol ponsel canggih.

D. Kecanggihan produk rumah tangga SS.

E. Kecanggihan produk ponsel pintar SS.

Kamu harus berlangganan platinum untuk bisa menggunakan layanan ini