Soal No.65 Memahami Bacaan dan Menulis
1Pasar mana pun yang di dalamnya terdapat lebih dari satu pemain yang bersaing disebut pasar red oceans. 2Strategi perusahaan adalah menyediakan barang konsumen yang fokus, kreatif, dan fleksibel untuk menciptakan dan mengembangkan diferensiasi yang relevan sehingga membuat persingan lebih hidup karena menawarkan mantaat yang kurang lebih sama kepada konsumen. 3Red oceans berisi struktur persaingan umum yang menerapkan strategi etic (versus emic) untuk mencapai pangsa atau permintaan yang lebih besar. 4Kata etic mengacu penelitian tentang perbedaan lintas budaya, sedangkan emic mengacu penelitian tentang satu budaya. 5Fokus etic adalah fenomena umum lintas budaya untuk mendefinisikan serangkaian fenomena universal di antara semua budaya, sedangkan fokus emic adalah (...). 6Dengan adanya persingan, perusahaan sering mencoba melakukan perang harga sehingga keuntungan dan pertumbuhan sangat berkurang karena kurangnya diferensiasi. 7Pada pasar red oceans tingkat inovasi produk rendah. 8Pasar biasanya dipenuhi oleh persaingan sejenis. 9Strategi berbasis persingan telah menjadi dasar utama pemikiran strategis selama beberapa dekade terakhir.
Pernyataan yang paling tepat untuk melengkapi kalimat (5) adalah ....
Kalimat (5): "Fokus etic adalah fenomena umum lintas budaya untuk mendefinisikan serangkaian fenomena universal di antara semua budaya, sedangkan fokus emic adalah (...)."
Dalam kalimat ini, "fokus etic" mengacu pada studi lintas budaya untuk menemukan fenomena yang umum atau universal di berbagai budaya. Oleh karena itu, fokus "emic" harus berlawanan, yaitu mempelajari fenomena yang spesifik dan terjadi dalam satu budaya.
Opsi yang paling tepat adalah d.fenomena spesifik yang terjadi dalam satu budaya.
Soal latihan akan terus ditambahkan setiap bulan.