Seni Pedalangan atau seni memainkan wayang merupakan salah satu seni pertunjukan.
Seni pertunjukan adalah seni yang melibatkan aksi individu atau kelompok dimana performance biasanya melibatkan empat unsur: waktu, ruang, tubuh sang seniman dan hubungan seniman dengan penonton.
Seni Pertunjukan merupakan salah satu sub sektor ekonomi kreatif yang di dalamnya juga termasuk gamelan, teater, tari, dan masih banyak lainnya.
Dari sekian banyak jenis wayang, salah dua yang paling puopuler adalah wayang kulit dan wayang golek. Wayang kulit lebih populer di Jawa bagian tengah dan timur, sedangkan wayang golek lebih sering dimainkan di Jawa Barat.
Di Indonesia, jumlah penyedia Program Studi Seni Pedalangan sangat sedikit dan bisa dihitung dengan jari. Selain itu, setiap kampus memiliki Program Studi Seni Pedalangan yang berbeda-beda sesuai dengan daerah kampus tersebut berada.
Hal ini karena setiap daerah memiliki keunikan tersendiri, mulai dari bahasa yang digunakan, jenis gamelan atau karawitan, dan keunikan lainnya.
Lalu seperti apa proses perkuliahan mahasiswa Mahasiswa Prodi Seni Pedalangan?
Selama berkuliah, Mahasiswa Prodi Seni Pedalangan tidak hanya menggunakan naskah-naskah atau cerita yang sudah ada, tetapi juga diajarkan berpikir kreatif dan inovatif untuk menyusun naskah lakon dengan tetap berpegang pada ketentuan-ketentuan yang ada.
Bahkan dengan berkembangnya teknologi, banyak cara-cara baru yang bisa digunakan untuk mengembangkan kesenian wayang.
Salah satunya adalah Wayang Cenk Blonk dari Bali.
Selain menggunakan tata cahaya dan suara yang moderen, Wayang Cenk Blonk juga rutin mengunggah video di akun YouTube yang dimilikinya.
Saat ini (Februrari 2020), akun dengan nama Cenk Blonk sudah memiliki 125 ribu subscriber, dengan rata-rata penonton tiap video mencapai 350 Ribu, dan total penayangan video sudah mencapai 19 Juta lebih.
Tentunya hal ini menjadi pertanda bahwa kesenian tradisional bisa menarik banyak minat jika dikembangkan dan dikemas dengan baik.
Jadiiii bukan berarti dengan adanya kemajuan teknologi, budaya dan tradisi menjadi hilang, malah harus terus dikembangkan mengikuti kemajuan teknologi tersebut. Setuju?
Lalu, siapa yang mampu mengembangkan kesenian ini?
Tentu saja generasi muda yang melek dan memiliki keunggulan dalam bidang pengusaan teknologi.
Tentu program studi ini bukanlah program studi idaman seperti prodi Kedokteran atau Teknik, tapi perannya untuk menjaga dan melestarikan budaya bangsa sangat besar.
Maka dari itu, kami memberikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang mau mengembangkan seni pedalangan nusantara.
.
.
.
Bagaimana? Sampai disini sudah ada sedikit bayangan tentang apa itu Program Studi Seni Pedalangan?
Tertarique?
Sebelum memutuskan pilihan, kenali lebihhhhh dalam lagi tentang prodi Seni Pedalangan dengan membaca ulasan ini sampai tuntas.
Semangat!
Matakuliah Semester 1
Matakuliah Semester 2
Matakuliah Semester 3
Matakuliah Semester 4
Matakuliah Semester 5
Matakuliah Semester 6
Kelompok Kaji
Kelompok Cipta
Matakuliah Semester 7
Kelompok Kaji
Kelompok Cipta
Matakuliah Semester 8
✤ Sumber: Kurikulum PS Seni Pedalangan Institut Seni Indonesia Surakarta
Sarjana Seni Pedalangan dapat berperan sebagai :
✤ Sumber: Seni Pedalangan ISI Surakarta
Portofolio bidang Seni Pedalangan SNMPTN-SBMPTN 2021 berisikan:
✤ Sumber: ltmpt.ac.id
Program Studi Sarjana Seni Pedalangan Akreditasi A
Program Studi Sarjana Seni Pedalangan Akreditasi B
✤ Sumber: banpt.or.id diakses 21 April 2021